Penguatan Jejaring Kerjasama MBKM Sastra Inggris UNTAG Surabaya dengan Sastra Inggris Universitas Sanata Darma Yogtakarta

Jumat,10 Juni 2022 - 21:53:05 WIB
Dibaca: 291 kali

Yogyakarta- Jum'at (27/05/2022) prodi sastra inggris UNTAG Surabaya berkunjung ke Sastra Inggris Universitas Sanata Darma (USD) dalam rangka memperkuat kerjasama yang telah dilakukan lebih dari satu dekade ini. Kunjungan ini juga dilakukan untuk berbagi pengalaman tentang kegiatan perkuliahan di masa pandemi dan kegiatan Merdeka Belajar. Pertemuan ini dihadiri beberapa pejabat penting di kedua delegasi, yaitu dekan, kaprodi, hingga kepala laboratorium. Pertemuan ini juga membahas tentang tindak lanjut kerjasama yang telah terhubung selama satu dekade ini yang sempat berhenti karena situasi di Indonesia. Menurut Kaprodi Sastra Inggris UNTAG Surabaya, Dr. Pariyanto, M.Ed, "Kunjungan ini bukan hanya melanjutkan kerjasama yang hanya tertulis, namun kami ingin terdapat kegiatan yang nyata ,seperti pertukaran mahasiswa, yang sempat terhenti beberapa kali karena pandemi". 

Berangkat dari keinginan kaprodi sastra inggris tersebut, terdapat beberapa pembahasan tentang implementasi kerjasama dari pertemuan ini, yaitu pertukaran dosen, pertukaran mahasiswa, kerjasama penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dan praktik kegiatan MBKM. Kegiatan pertukaran dosen sangat ingin dilakukan dalam periode semester depan ini, yang diharapkan dalam kegiatan ini selain menindaklanjuti implementasi kerjasama tetapi juga saling berbagi ilmu kepada sesama kolega dosen pada kedua instansi. Selain itu, kegiatan pertukaran mahasiswa juga diharapkan bisa dilaksanakan terutama dalam bentuk daring ataupun luring. Kaprodi Sastra Inggris USD, Drs. Hirmawan Wijanarka, M.Hum, berharap bahwa, "Kegiatan kerjasama dalam bidang pertukaran mahasiswa bisa menambah minat mahasiswa dalam memperdalam ilmu mereka yang tidak bisa didapatkan di kampus kami. Selain itu juga saya berharap bahwa pertukaran mahasiswa ini juga tidak memberatkan mahasiswa sehingga besar harapannya setidaknya pertukaran mahasiswa ini juga bisa dilakukan secara daring. Toh, selama pandemi ini kita terbantu dan sudah terbiasa dengan perkuliahan daring". 

Selain membahas tentang kerjasama pertukaran dosen dan mahasiswa, kedua instansi juga membahas tentang kerjasama Tridharma bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Kedua instansi sependapat untuk melakukan kegiatan kerjasama pada kedua bidang tersebut melalui kerjasama bidang penelitian. Anna Fitriati, S.Pd., M.Hum, Wakil Dekan, menginginkan kerjasama bidang penelitian ini segera dilakukan setidaknya satu kegiatan dahulu untuk ujicoba. Peryataan ibu Anna Fitriati ini juga disambut oleh kaprodi Sastra Inggris UNTAG Surabaya dengan mengajak melakukan join research dibidang pendidikan dan kebahasaan. 

Pembahasan yang tidak kalah penting yaitu pembahasan tentang implementasi MBKM, terutama pengalam Sastra Inggris USD dalam implementasi kegiatan MBKM. Drs. Hirmawan Wijanarka, M.Hum membagikan pengalamannya tentang implementasi kegiatan MBKM dengan antusias. " selama ini mahasiswa banyak yang melakukan kegiatan MBKM seperti pertukaran mahasiswa dan magang bersertifikat. Selama ini belum ada kesulitan dalam implementasi MBKM, terutama dalam pengakuan kredit mahasiswa yang ikut dalam kegiatan MBKM. Kami telah dibantu Kampus dengan dimudahkan pengurusan administrasi sehingga pihak mahasiswa dan kami tidak terdapat perdebatan masalah tersebut" ujarnya. 

Kegiatan yang berlangsung selam hampir tiga jam ini dikahiri dengan pertukaran cindera mata sekaligus Sastra Inggris UNTAG Surabaya memperkenalkan dua jurnal mereka Parafrase dan Anaphora. Pertemuan ini diakhiri dengan kunjungan beberapa tempat, seperti ruang kelas, ruang skripsi, laboratorium jurnalisme, dan laboratorium bahasa. "Saya berharap bahwa kunjungan ini bukan hanya berakhir dengan dokumentasi saja, namun saya berharap akan ada tindak lanjut dan implementasi kerjasama baik dari UNTAG Surabaya dan USD. Dan saya berharap pihak USD juga bisa mengunjungi UNTAG Surabaya" tutup Dekan Fakultas Ilmu Budaya, Mateus Rudi Supsiadji, S.S., M.Hum diakhir pertemuan kunjungan penguatan kerjasama ini. (muiz)


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya